
Tangerang (28/03) — Untuk meningkatkan keterampilan kehumasan, Jaringan Sekolah Islam Terpadu (JSIT) Indonesia mengadakan pelatihan kehumasan. Kegiatan ini diadakan pada Jumat, (25/03/22) di Days Hotel, Tangerang, Banten. Kegiatan ini diselenggarakan oleh pusat pendidikan dan pelatihan (Pusdiklat) JSIT Indonesia. Dalam sambutannya, kepala Pusdiklat JSIT Indonesia, Maya Yunus mengatakan humas harus meningkatkan keterampilan dalam mengabarkan keunggulan sekolah Islam Terpadu. “Tugas humas sederhana tapi sangat penting yaitu harus bisa memberikan informasi, pencerahan, dan inspirasi,” tegasnya. Pelatihan ini sangat penting karena tugas humas sebagai ujung tombak sekolah agar lebih dikenal masyarakat lebih luas. Kegiatan Selanjutnya …