SDIT Usamah Adakan Upacara dan Lomba HUT RI

Tegal (18/08) — SDIT Usamah Kota Tegal melaksanakan upacara memperingati HUT RI ke-78. Upacara dilaksanakan di lapangan SDIT Usamah dan diikuti oleh segenap siswa dan guru. Upacara HUT RI tahun ini bertemakan Terus maju untuk Indonesia yang maju.

Kepala Sekolah SDIT Usamah Nurcholis, bertindak selaku Inspektur upacara, sedangkan siswa-siswi kelas VI berkesempatan menjadi petugasnya.

“Perjuangan menggapai kemerdekaan telah tercatat dalam sejarah. Kita tidak boleh berhenti bergerak dalam melangkah. Mari kita teladani semangat para pahlawan Untuk mempertahankan dan untuk memajukan bangsa Indonesia ini. Semoga Allah memberikan kekuatan pada kita dan menjadikan bangsa Indonesia bangsa yang beriman sehingga Indonesia menjadi bangsa yang maju dan bangsa yang diperhitungkan,” tutur Nurcholis.

Upacara HUT RI dilaksanakan untuk memperingati hari bersejarah kemerdekaan negara Indonesia. Pengibaran bendera merah putih dan menyanyikan lagu Nasional mampu menghidupkan jiwa nasionalisme dan rasa cinta tanah air.

Saputro selaku Sie kesiswaan berharap, para siswa dapat mengenang dan menghargai perjuangan para pahlawan di masa lalu yang telah mempertaruhkan nyawa demi bebas dari penjajahan. Hal ini dapat menginspirasi mereka sebagai generasi penerus untuk dapat mengisi kemerdekaan dengan hal-hal yang positif untuk Indonesia yang maju.

Selesai upacara, sekolah mengumumkan pemenang untuk lomba-lomba Menyemarakkan peringatan HUT RI ke-78, sekolah mengadakan lomba menghias kelas yang diikuti oleh seluruh siswa, dan lomba-lomba antar kelas seperti lomba estafet bola, memasukkan paku kedalam botol, lomba kelereng, lomba LCC, dan lomba mewarnai Terdapat juara I, II, III dan Harapan I yang mendapatkan hadiah dalam masing-masing perlombaan ini.

Siswa mulai menghias kelas pada 1-8 Agustus. Kriteria penilaian juri di antaranya bertemakan merah putih, bertuliskan dirgahayu, kelengkapan foto Presiden dan Wapres, foto garuda, foto pahlawan, keindahan, dan kerapian. Penilaian dan lomba-lomba dilaksanakan pada 9 Agustus.

“Lewat lomba-lomba ini diharapkan dapat menumbuhkan semangat kerjasama, kekompakan para siswa dan semangat perjuangan seperti para pahlawan dengan suasana kelas yang bersih dan indah, siswa juga bisa merasa nyaman saat belajar,” tutur Noni Silvia Hani, selaku penanggung jawab lomba.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*