Rakor Persiapan Rakerda, Ketua JSIT Indonesia Daerah Bandar Lampung Ajak Pengurus Siapkan Program Kolaborasi

Bandar Lampung (26/08) — Ketua JSIT Indonesia Daerah Bandar Lampung Anton Sujarwo, mengajak seluruh pengurus untuk tetap menyiapkan mental dan tanggung jawab dalam setiap kegiatan.

Hal ini dikatakan Anton pada Rapat Persiapan Raker JSIT Indonesia Daerah Bandar Lampung yang berlangsung secara daring melalui zoom meeting. Jumat, 26 Agustus 2022.

“Keberadaan kita dalam wajah lembaga pendidikan ini harus menjadikan diri kita semakin berkualitas dan bertanggung jawab terhadap amanah yang diemban.” ujarnya.

Ia juga mengimbau para pengurus disetiap bidang dapat merancang program kerja yang berdasarkan program turunan dari JSIT pusat dan selalu memperhatikan kebermanfaatannya.

“Mudah-mudahan dengan kita menyiapkan betul-betul program kerja ini bisa dikolaborasikan untuk membangun Sekolah Islam terpadu (SIT) semakin baik dan berdaya saing. Ujarnya

Ia juga beharap program yang dirancang bisa direalisasikan dengan baik.

“Mudah-mudahan program ini juga bisa digunakan juga untuk kepengurusan berikutnya.” imbuhnya

Rapat yang digelar pukul 20.00-22.30 WIb ini digelar dalam rangka koordinasi dan menyiapkan kematangan untuk agenda pelantikan pengurus dan rapat kerja daerah yang akan gelar di September mendatang.

Jaringan Sekolah Islam Terpadu (JSIT) adalah organisasi yang beranggotakan Sekolah Islam Terpadu dari seluruh Indonesia. Di dalamnya membawahi Taman Kanak-kanak Islam Terpadu Sekolah Dasar Islam Terpadu Sekolah Menengah Pertama Islam Terpadu Sekolah Menengah Atas Islam Terpadu.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*