
Dale Carnegie pernah menulis “ Success is getting what you want, happiness is wanting what you get.” Terjemahannya kurang lebih, Sukses itu adalah memperoleh apa yang diinginkan. Bahagia itu menginginkan apa yang diperoleh. Mana yang lebih dulu hadir kesuksesan baru bahagia atau bahagia dulu baru sukses. Saya tidak akan membahasnya dalam tulisan ini.
Saya ingin menyampaikan bagaimana agar Rakornas sukses? Bagaimana pula agar Rakornas bahagia?
Pertama, Rakornas sukses. Success is a journey. Sukses adalah sebuah perjalanan. Begitu juga Rakornas ini. Pada tahun 2017 tidak ada Rakornas, yang ada Musyawarah Kerja Nasional (Mukernas) yang diadakan pada 18-19 November 2017 di Bumi Wiyata. Dalam ART JSIT Indonesia Pasal 26 tentang Musyawarah Kerja Nasional (Mukernas) tingkat Pusat dengan agenda : Menjabarkan hasil Munas dalam bentuk program kerja dan mengevaluasi efektivitas program kerja kepengurusan periode sebelumnya. Baru kemudian Rakornas pertama tahun 2018 di sekretariat JSIT Indonesia, dan kini kita menuju Rakornas 2019, begitu seterusnya. Rakornas diatur dalam ART Pasal 27 ayat 1
“Rapat Koordinasi Tingkat Nasional (Rakornas) diikuti oleh Pengurus Pusat dan Pengurus Wilayah dengan agenda sekurang-kurangnya :
1) Mengevaluasi efektivitas program kerja yang telah berjalan,
2) Mempersiapkan program kerja yang akan dilaksanakan berikutnya, dan
3) Membahas Program-program strategis di tingkat Pusat.
Rakornas ini akan kita laksanakan sebagaimana kita ketahui semua, 7-8 Desember 2019 di Swiss Belhotel Airport.
Nah, ukuran kesuksesan Rakornas tentu sederhana yakni ketercapaian agenda sebagaimana disebutkan dalam Pasal 27 tersebut yakni terevaluasinya efektivitas program kerja, tersosialisasikannya program kerja tahun berikutnya, dan terbahasnya program strategis ditingkat Pusat.
Tentu saja, bila batasan dalam ART dijalankan hanya ada 3. Kita meyakini jika bisa memperluas bahasan, kenapa tidak. Agar Rakornas sukses maka yang harus kita lakukan adalah memilih tindakan. Tindakan untuk menyiapkan tiga agenda tersebut agar terbilang sukses sesuai temanya : Optimalisasi Kinerja dan Semangat Berkarya untuk Membangun Bangsa .
Nah, Rakornas bahagia. Untuk mencapai kebahagiaan, memilih tindakan saja tidak cukup. Agar bisa bahagia, yang harus kita lakukan adalah memilih pikiran.
Tujuan hidup kita adalah mencapai kebahagiaan. Bahkan sering kita minta melalui doa yang sangat terkenal (Al Baqoroh: 201). Kita minta bahagia di dunia dan bahagia di akhirat serta terpelihara dari siksa neraka. Banyak orang yang telah mencapai puncak-puncak kesuksesan, tetapi tetap saja tidak merasa bahagia. Kita tidak bisa mengontrol perasaaan kita secara langsung, tetapi kita dapat mengelola perasaan kita dengan jalan Memilih Pikiran yang akan kita konsumsi. Pilihan pikiran akan menentukan perasaan kita.
Rakornas bahagia akan mencerminkan pilihan pikiran yang jauh lebih besar bagaimana membahagiakan anggota JSIT Indonesia. Rakornas bahagia akan memunculkan kesadaran kolektif bagaimana kita memberikan perhatian dan kasih sayang kepada kesulitan sekolah Islam Terpadu dalam mengembangkan mutu. Rakornas bahagia akan merumuskan happiness school and achievement school secara bersama-sama. Rakornas bahagia akan menghasilkan pilihan pikiran yang mewujudkan kerinduan, kemaslahatan lebah, keindahan pelangi, perpaduan simpony, bahkan keseimbangan garpula sehingga mampu menghindari hacker setan, sebagaimana tulisan Rakornas sebelum ini.
Suhartono, M.Pd,
Sekjend JSIT Indonesia
#Rakornas.JSIT 2019_AyoRamaikan
#Rakornas.JSIT 2019_AyoBerkarya
#Rakornas.JSIT 2019_AyoBangunBangsa