TKIT Ummul Quro Bogor, Bangun Karakter Sejak Dini

BOGOR-Taman Kanak-kanak ini menerapkan pendidikan berbasis karakter dan mempunyai prinsip bermain sambil belajar, dan belajar seraya bermain. Hal itu dianggap paling efektif dalam mengembangkan kreatifitas dan pengembangan karakter anak dengan tetap menanamkan nilai-nilai Islam dalam kegiatannya.

Tidak hanya bermain, anak-anak didik TKIT Ummul Quro juga diberikan pendidikan moral yang diajarkan dengan kegiatan pembiasaan seperti bagaimana mengucap salam, berbagi dengan temannya, saling menolong dan sebagainya. Konsep tersebut diajarkan melalui cerita, afirmasi serta suri tauladan dari guru.

Kepala sekolah, Ita Yusnita mengatakan, pembangunan karakter di usia dini sangat penting.

“Usia anak-anak memang masa kritis bagi pembentukan karakter seseorang, karena kegagalan penanaman karakter pada seseorang sejak dini, akan membentuk pribadi  yang bermasalah di masa dewasanya kelak,”  ucapnya.

Oleh karena itu, TKIT Ummul Quro memberikan berbagai macam kegiatan kreatif baik di dalam maupun di luar sekolah untuk membangun kecerdasan emosi anak didik di sana. Kegiatan-kegiatan tersebut seperti membaca, melukis, memasak, kemping, outbound dan masih banyak lagi.

Sekolah yang beralamat di Jl KH Sholeh Iskandar No.1, Parakan Jaya, Kecamatan Kemang, Kota Bogor itu memiliki visi menjadi pelopor sekolah Islam terpadu bagi terbentuknya generasi Qurani dan misi mewujudkan kultur sekolah yang menjunjung tinggi nilai-nilai Islam dengan menumbuhkan kesadaran siswa dalam mengaplikasikannya, lalu menumbuhkan semangat untuk membaca dan mnghafal Al Quran.

Sumber: Radar Bogor

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*