eNHa Kids Tebar Hewan Qurban Sapi Untuk Masyarakat Cooker Pasir

Klaten (11/07) — PAUD IT Nur Hidayah Solo kembali menunaikan amanah untuk menyalurkan hewan qurban berupa satu ekor sapi ke daerah Klaten dalam agenda eNHa Kids Tebar Hewan Qurban.

Ada tiga kecamatan yang menjadi sasaran penyaluran hewan qurban, yakni kecamatan Karangmalang, Manisrenggo, dan Karangnongko Klaten.

Ketiga kecamatan tersebut ada beberapa daerah yang masyarakatnya menengah kebawah sehingga jarang ada qurban. Sebagaimana di daerah Kecamatan Karangnongko, kebanyakan mata pencaharian mereka setiap harinya adalah sebagai cooker pasir atau kuli pasir. Tidak hanya cooker pasir laki-laki, bahkan cooker pasir perempuan pun banyak.

Widodo, Ketua Perpatin (Persaudaraan Petani Indonesia) Wilayah Klaten yang membawa rombongan PAUD IT Nur Hidayah Solo ke lokasi distribusi hewan qurban menyampaikan apresiasi dan terimakasih yang tak terhingga untuk keluarga besar PAUD IT Nur Hidayah Solo.

“Alhamdulillah tahun ini bisa mencicipi daging kambing. Semoga barokah untuk sohibul qurban dan PAUD IT Nur Hidayah Solo telah menyalurkan hewan qurbaannya untuk kami.”

Kegiatan eNHa Kids Hewan Qurban merupakan kegiatan rutin tahunan untuk membantu menyalurkan hewan qurban dari para Shohibul Qurban terutamanya dari orang tua wali murid maupun dari masyarakat umum ke daerah-daerah yang membutuhkan.

Sebelumnya PAUD IT Nur Hidayah Surakarta juga pernah menyalurkan ke beberapa daerah, seperti Jumantono-Jumapolo Karanganyar, Njlarem dan Selo Boyolali, Kaloran Temanggung dan yang terakhir di tahun kemarin di Bulu Sukoharjo.

Selain itu PAUD IT Nur Hidayah tahun ini juga mendapatkan amanah berupa enam ekor kambing dan Alhamdulillah sudah disalurkan ke beberapa wilayah yang membutuhkan, diantaranya Dayu Gondangrejo dan Sambi Boyolali.

Dewi Marsiyah selaku Kepala PAUD IT Nur Hidayah Surakarta menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mengoptimalkan penyaluran hewan qurban supaya tepat sasaran untuk masyarakat-masyarakat yang kurang mampu maupun masyarakat yang kesadaran ber-qurbannya masih rendah.

“Selain itu PAUD IT Nur Hidayah Surakarta juga berharap bahwa keberadaannya bisa memberikan kemanfaatan bagi masyarakat yang lebih luas,” ungkapnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*